Pengiriman Pesanan

Pelanggan Yth,

Diwebsite ini sudah terintegrasi otomatis tarif pengiriman pesanan melalui 3 Expedisi, antara lain:JNE, TIKI & Pos Indonesia.

Untuk waktu pengiriman pesanan yang kami lakukan tentu berbeda-beda. Berikut penjelasannya:

  1. JNE. Khusus expedisi ini kami sudah berlangganan tetap dengan AGEN JNE,dimana setiap harinya (senin-sabtu) semua paket kiriman melalui jne di PICKUP setiap harinya jam 19.00 wib. Jadi jika kamu bertransaksi maksimal pukul 18.30 wib, paket kamu masih sempat kami kirimkan hari yang sama kamu pesan. Jika lewat waktu, dikirimkan keesok harinya.

  2. TIKI.Kami tidak berlangganan dengan Agen TIKI, jadi setiap ada kiriman via tiki akan kami kumpulkan dahulu, baru Team kami akan mengantarkan ke Agen TIKI sekaligus antara pukul 12.00 - 13.00 wib. Transaksi lewat waktu tersebut, akan kami kirimkan di hari berikutnya.

  3. Pos Indonesia. Kami tidak berlangganan dengan Pos Indonesia, jadi setiap ada kiriman via POS akan kami kumpulkan dahulu, baru Team kami akan mengantarkan ke Kantor POS terdekat sekaligus antara pukul 12.00 - 13.00 wib. Transaksi lewat waktu tersebut, akan kami kirimkan di hari berikutnya.

  4. Expedisi pilihan lainnya ialah: Wahana. Khusus wahana ongkos kirim otomatisnya tidak tersedia, jika ingin pengiriman kamu menggunakan wahana, silahkan hubungi CS kami untuk mengganti expedisinya. Jika nantinya terjadi kelebihan atau kekurangan ongkos kirim karena perpindahan expedisi (misal. JNE ke wahana) maka akan di konfirmasikan oleh CS kami untuk pengembalian atau menunggu tambahan ongkos kirim.
Dari kesemua waktu pengiriman, ada kalanya walaupun terjadi transaksi di waktu tersebut namun tidak bisa dikirimkan di hari yang sama. Beberapa kondisi ini dikarenakan, antara lain:
  1. Barang yang dipesan, pada saat pesan ada dan pada saat setelah pembayaran stok barang itu habis oleh karena sudah di beli dahulu oleh pelanggan lain. Hal ini bisa terjadi. Karena kasus ini, kami akan minta suplier kirimkan produk kepada kami untuk di kirimkan keesokan harinya.
  2. Produk yang kamu pesan, tidak ada di stok kami, tetapi kami sudah cek dan pastikan stok ada di suplier kami. Karena hal ini maka perlu waktu untuk prosesnya, sehingga kiriman kepada kamu akan di kirim di hari berikutnya.
  3. Terjadi kendala Teknis (komputer rusak, mati lampu) yang diluar kendali kami, sehingga kiriman kamu di pendding dan dikirimkan di hari berikutnya.
Demikian Informasi tentang pengiriman pesanan pelanggan RODADUA, kami harap kamu sudah membaca dengan seksama. Jika ada pertanyaan lainnya, jangan sungkan hubungi kami segera.
Salam Sukses,
Managemen RODADUA.ID